Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2012

Nyepi dan Lingkungan

Hari Raya Nyepi bagi warga Hindu Bali sudah lewat beberapa hari yang lalu. Saat itu seluruh aktivitas sehari-hari warga di Pulau dewata tersebut dihentikan dalam menyambut tahun baru saka yang jatuh pada pinanggal pisan sasih purnama kedasa atau hari pertama menuju bulan purnama yang kesepuluh berdasarkan penanggalan Bali. Ada empat pantangan yang dikenal dengan catur brata penyepian yang tidak boleh dilanggar ketika hari nyepi tersebut. Keempat pantangan tersebut adalah tidak boleh menyalakan api atau cahaya, tidak boleh melakukan pekerjaan, tidak boleh melakukan perjalanan atau keluar rumah, dan tidak boleh menikmati hiburan. Tetapi pantangan-pantangan di atas tidak berlaku bagi pecalang atau polisi adat yang bertugas maupun orang-orang yang mengalami keadaan khusus. Dari satu hari pelaksanaan Nyepi di Pulau Bali ini, PLN melaporkan bahwa energi listrik yang bisa dihemat adalah lebih dari 250 MW atau jika dirupiahkan mencapai empat miliar rupiah. Penghematan ini terjadi karena se

IT Day SDN Tangsi Jaya

Bocah-bocah itu duduk berjajar di bangku di dalam kelas dengan tangan yang terlipat rapi di belakang meja. Wajah-wajah mereka terlihat sedikit tegang tetapi penuh rasa ingin tahu ketika saya dan beberapa rekan Astacala memasuki ruang kelas. Di balik jendela, bocah-bocah yang lebih kecil terlihat mencuri-curi kesempatan melihat ke dalam kelas. Sementara di balik jendela di sisi yang lain, pepohonan menghijau pegunungan dengan kabut tipis tampak sejauh mata memandang. "Anak-anak kelas 5 dan kelas 6 sudah siap untuk belajar komputer", begitu kata Ai Sariyah, wakil kepala sekolah SDN Tangsi Jaya disertai beberapa guru yang menyambut kedatangan kami. IT Day di SDN Tangsi Jaya Langit pagi ini terlihat penuh dengan awan yang bergumpal-gumpal. Angkutan kota jurusan Dayeuhkolot - Mengger warna oranye sewaan mulai mengangkut saya dan rekan-rekan menuju kawasan Bandung Selatan. Menyusuri jalanan di pagi yang masih dingin menuju SDN Tangsi Jaya, sebuah sekolah dasar di Dusun Tangsi, Desa